Ini Dia Tempat Wisata di Korea Selatan yang Cocok Untuk Para K-popers dan K-drama

Hallyu Wave atau Korean Wave, beberapa tahun belakangan ini menjadi booming di Indonesia. Penggemar K-pop dan K-drama semakin menjamur di Indonesia, maka dari itu banyak sekali para kpopers yang ingin mengunjungi negara Korea Selatan untuk berlibur. Ternyata di Korea Selatan sendiri juga terdapat tempat wisata yang dikhususkan untuk penggemar K-pop dan K-Drama loh. Khusus kalian para Kpopers atau kalian yang ingin mengunjungi negara ini, simak list berikut ini
1. Hallyu K-Star Road
Tempat ini berada di lokasi Gangnam, Seoul. Kamu dapat menemukan patung yang memiliki ciri khas dari setiap boygroup atau girlgroup yang terkenal di Korea Selatan, seperti misalnya EXO, BTS, AOA, dan masih banyak lagi yang lainnya. Lokasi hallyu star ini juga sangat strategis karena berdekatan dengan beberapa agensi besar di Korea seperti JYP Ent, Cube Ent, FNC Ent
2. SMTown Coex Atrium
SMTown merupakan salah satu Entertainment yang terkenal di Korea. Gedung SMTown Coex ini memiliki 6 lantai yang terdapat berbagai fasilitas mulai dari kafe, ruang studio music, studio rekaman, dan masih ada yang lainnya. Kamu juga bisa mengunjungi kafe di lantai 4 di Gedung ini sambil mencicipi hidangan yang disediakan di kafe
3. Myeongdong Shopping Center
Kalau kamu ingin mencari merchandise K-pop yang murah, kamu harus mengunjungi Myeongdong Shopping Center. Selain merchandise k-pop yang lengkap, di myeongdong ini kamu juga dapat menemukan kosmetik, skincare, dan baju dengan harga yang terjangkau
4. Namsan Tower
Para penggemar k-drama pastinya tidak asing dengan tempat yang satu ini, pasalnya Namsan Tower ini sering muncul di dalam K-drama. Di Namsan Tower ini kamu dapat menikmati indahnya kota Seoul dari ketinggian Namsan Tower. Kalau kamu datang Bersama pasangan, jangan lupa untuk memasang gembok cinta di pagar-pagar Namsan Tower ya
5. Cube Studio Cafe
Cube Entertainment merupakan agensi di Korea Selatan yang menaungi boygroup dan girlgroup papan atas seperti BTOB, CLC, Pentagon dan yang lainnya. Di kafe ini kamu dapat menikmati kudapan khas korea yang sangat nikmat
Itu dia deretan tempat wisata ini yang cocok untuk kamu bagi para pecinta K-pop dan K-Drama. Kamu berminat mengunjungi wisata yang mana nih?